Berita

LAZISNU di Jember Gandeng KUA untuk Mewujudkan Pemberdayakan Zakat Produktif

Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kecamatan Semboro yang menggandeng Kantor Urusan Agama (KUA) setempat lakukan gerakan zakat produktif untuk meningkatkan kesejahteraan mustahiq yang digelar di Aula KUA Kecamatan Semboro, Selasa (02/04/2024).

Hadir dalam acara ini Ketua MWC NU Semboro dan Pengurus LAZISNU se wilayah kecamatan serta turut pula dihadiri oleh Gus Fathur Rasyid selaku ketua LAZISNU Jember yang mendampingi hingga acara usai.

Acara ini digelar guna meningkatkan eksistensi LAZISNU dalam pengelolaan zakat dengan transparan dan tepat sasaran. Selain itu memberikan zakat kepada mustahiq juga bertujuan agar para penerima zakat dapat paham dalam pengelolaan zakat sehingga mampu menciptakan lapangan usaha agar produktif.

“Zakat produktif terkait dengan pemberdayaan mustahiq agar mereka dapat memiliki usaha yang berpenghasilan yang nantinya tidak hanya sekedar zakat mentah saja namun membukanya sebagai modal usaha,” ujar Ustaz Anton Rofiqi Ketua LAZISNU Semboro.

Ia juga menyampaikan bahwa peningkatan pemberdayaan perlu dilakukan agar para penerima zakat dapat mengembangkan lapangan usaha sehingga zakat yang mereka terima dapat lebih besar manfaatnnya.Beberapa pemberdayaan yang dapat dikembangkan penerima zakat di antaranya adalah menjadi modal usaha kecil dan menengah seperti pemberian bibit hewan untuk dikembang-biakan menjadi hewan ternak.

“Saya kira pemanfaatan zakat yang seperti ini lebih luas manfaatnya dibandingkan sekedar zakat untuk konsumtif,” lanjutnya.

Sementara itu, Bapak Multazam Kepala KUA Kecamatan Semboro dalam sambutannya menuturkan apresiasi sekaligus berterimakasih yang besar kepada LAZISNU Kecamatan Semboro yang terus menjadi tonggat kepercayaan masyarakat yang amanah dan kredibel dalam pengelolaanya.

“Kehadiran LAZISNU ini terbukti menjadi lembaga amil yang dapat dipercayai masyarakat dalam mendermakan hartanya dan pengelolaan yang transparan ini perlu bahkan harus mendapatkan apresiasi,” puji Bapak Multazam.

Mewakili KUA, beliau juga menyampaikan lembaga amil zakat saat ini dibutuhkan sebagai lembaga yang menyampaikan salam sosial dengan tujuan dan kinerjannya bisa memberikan manfaat dan mensejaterakan masyarakat miskin sehingga lebih berdaya.

“Program pemberdayaan yang digagas oleh LAZISNU ini senada dengan program KUA yakni sama-sama memberdayakan masyarakat, KUA Semboro siap berkolaborasi mewujudkan program kerja bersama LAZISNU,” pungkas Bapak Multazam.

Wildan Miftahussurur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *